*TP Sriwijaya Kabupaten Bandung Gelar Seminar Wawasan Kebangsaan dan Berikah Santunan Kepada Ponpes Yatim Dan Du’afa Al-kasyaf Cileunyi.*

Garda News ~ Kab Bandung
Selasa, 31 Desember 2024

penghujung hari sebelum masuk ke tahun 2025. TP Sriwijaya Kabupaten Bandung mengadakan banyak kegiatan, salah satunya yakni santunan sosial di ponpes yatim Al Kasyaf kp sukamaju desa Cimekar kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung.

Kegiatan ini dilakukan, sebagai rasa syukur kita semua telah diberikan banyak nikmat oleh Allah SWT dan memupuk rasa kebersamaan dan iman. Insyaallah kegiatan sosial akan sering dilakukan kadang di Majalaya, hari ini Cileunyi dan beberapa tempat di daerah bandung, ujar Haji Mulyadi Ketua TP Sriwijaya Kabupaten Bandung didampingi Ketua Pelaksana Ir. Mustadi disela sela kegiatan yang berlangsung sejak pagi hingga menjelang sore ini.

Sekretaris TP Sriwijaya Kando Yuzer Nasron menerangkan TP Sriwijaya Kabupaten Bandung merupakan organisasi kemasyarakatan warga perantau dari bumi Sriwijaya, yakni sumatera bagian selatan yang meliputi lima provinsi, kita sudah terdaftar di pemerintahan kabupaten Bandung dan kita mengupayakan tertib berorganisasi, dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung.

Hadir dalam kegiatan beberapa tokoh narasumber hebat, antara lain : Hadir Kaban Kesbangpol kabupaten Bandung Drs Bambang Sukmawijaya M. Si
Ketua Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) kabupaten bandung Drs. Dah Saefullah M.Pd, Prof. Dr. Giovani Tarigan dan Dr. Ir. Dede Farhan Aulawi MM.

Sedangkan dari internal Tp Sriwijaya kabupaten Bandung sendiri selain Ketua H. Mulyadi bersama ibu Hj Rumi hadir juga para tokoh Pembina dan juga penasehat antara lain Terlihat ada Bpk Baharudin Kiemas,
Bpk Subliyanto selain Ketua IKA Bengkulu beliau juga Sebagai pemilik dan sekaligus pembina Ponpes Yatim du’afa Al-kasyaf.
Dan juga terlihat hadir Tokoh pembina TPS sekaligus salah satu narasumber dan pemateri yaitu Bpk Edi Adnan Haryadi Halim, yang terkenal dengan sebutan (Abah Edan).

Serta hadir juga beberapa tokoh dan anggota Keluarga Musi Banyuasin FK Muba, para perwakilan dari IKA SUMSEL, IKA Lampung, Jambi dan Babel di Jabar, perwakilan dari TP Sriwijaya Jawabarat dan beberapa tamu undangan dari tp sriwijaya kabupaten/kota yang tersebar di provinsi Jawa Barat.

Selain dari tokoh tamu undangan kegiatan ini juga diikuti oleh para tokoh TP Sriwijaya kabupaten bandung beserta pengurus dan Anggota TP Sriwijaya kabupaten bandung, yang berdomisili di berbagai desa dan kelurahan di bandung Jawa barat.

Turut hadir juga FORKOPIMCAM kecamatan Cileunyi Antara lain terlihat perwakilanTiga pilar kecamatan Cileunyi, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kanit Satpol PP serta perwakilan dari kepala desa setempat.

Mengawali sesi kegiatan terlebih dahulu di awali oleh pembacaan Ayat Suci Alqur’an lalu peserta seminar wawasan kebangsaan menyanyikan lagu Indonesia Raya di lanjutkan himne TP sriwijaya dan sambutan-sambutan dari beberapa narasumber yang hadir.

Lalu menyerahkan Santunan Atau bantuan kepada santri yatim dan du’afa kepada Santri Ponpes Al-kasyaf.

Simbolis Sembako diserahkan langsung oleh Ketua TP Sriwijaya Kando H Mulyadi yang didampingi oleh Sekretaris Kando Yuzer Nasron SE dan Kanda Ir.Mustadi.
simbolis di Terima langsung oleh Ustadzah Nurma yang menyambut baik serta mendoakan keberkahan dan kebaikan bagi TP Sriwijaya, anggota dan Pengurusnya.

Setelah penyerahan santunan kemudian dilanjutkan acara sesi foto bersama, diakhiri acara hiburan dan ramah-tamah,
sehingga acara santunan berakhir dengan aman kondusif serta penuh dengan sukacita sehingga tergambar kegembiraan yang luar biasa oleh semua peserta karena dalam Penutupan Tahun 2024 TP Sriwijaya kabupaten Bandung Masih bisa berbuat dan berbagi antar sesama.(Yzr)

Jurnalis : (S.Dani)
Editor (( Denz ))