Camat dan Danramil Majalaya Apresiasi Terpilihnya Agus Rahmat Sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Majalaya, Dorong Sinergitas untuk Jaga Kondusifitas
Garda News ~ Majalaya
Kabupaten Bandung (25 Januari 2025)
Rapat Pemilihan Pengurus Pimpinan Anak Cabang (RPP PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung masa bakti 2024 – 2027 telah berlangsung dengan sukses di Aula Kecamatan Majalaya, pada hari Sabtu (25/01/2025). Acara tersebut menyerukan pentingnya sinergi antar organisasi masyarakat dengan aparat keamanan serta pemerintah untuk menciptakan kondisi yang harmonis dan kondusif di wilayah tersebut.
Camat Majalaya, Gugum Gumilar S.STP., MSi, mengungkapkan apresiasi dan motivasi kepada seluruh peserta Rapat Pemilihan Pengurus PAC Pemuda Pancasila dalam sambutannya. “Siapapun yang terpilih harus bisa menjaga kondusifitas antar sesama Ormas/LSM yang berada di wilayah kecamatan Majalaya, tentunya bersinergis pula dengan Pembesaran Forkopimcam kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung,” ungkap Camat Majalaya.
Sementara itu, Danramil 2404/ Majalaya, Kapten (Inf) Ujang Mulyana mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas terpilihnya kembali Agus Rahmat (Agus Enun) sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Majalaya. “Saya juga mengucapkan terima kasih kepada para kader Pemuda Pancasila yang telah berperan dalam mensukseskan Pemilihan Ketua Pengurus PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Majalaya dengan Masa Bakti 2024-2027,” ujar Danramil 2404/ Majalaya.
Pilihan Agus Rahmat sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Majalaya diharapkan dapat meningkatkan sinergi antara organisasi masyarakat dengan aparat keamanan dan pemerintah di wilayah tersebut.
(((Tim)))
Editor ( Denz )